Singaraja, PASTI PBJ// Diruang kerjanya secara virtual Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kab. Buleleng, I Made Sudarmika, ST mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2023 dengan mengambil tema "Peningkatan Produktivitas Untuk Penguatan Daya Saing Daerah" yang digelar di Lobi Kantor Bupati Buleleng, Kamis (31/3).
Resmi dibuka dan dipimpin langsung Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Dra. M. Putri Nareni.
Adapun maksud dan tujuan Musrenbang ini adalah menyepakati permasalahan dan isu strategis pembangunan daerah, menyepakati prioritas pembangunan daerah, menyepakati program prioritas daerah beserta pendanaan indikatif dan penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan prioritas pembangunan provinsi.
Dalam arahannya, Bupati Buleleng menekankan agar Dinas dan Stakeholder terkait dapat berkolaborasi untuk melakukan hal-hal yang konstruktif demi pembangunan daerah Buleleng pasca pendemi ini
Hadir secara langsung Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Asisten Administrasi Umum, Kepala Bappeda dan jajaran. (admin)