0362 21985
bpbjsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Pengadaan Barang dan Jasa

Ajukan Dokumen Tender Secara Manual, Kabag Suwitra Arahkan DAPD Melalui SIAP

Admin bpbjsetda | 17 Februari 2021 | 232 kali

Singaraja, PASTI PBJ// Bertempat diruang kerjanya, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kab. Buleleng, I Made Suwitra Yadnya, ST menerima kedatangan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kab. Buleleng yang dipimpin Sekdis, Putu Dewi Puspitawati,SH.MM bersama Pejabat Struktural lainnya, Rabu (17/02).
 
Kedatangannya dalam rangka mengajukan paket tender untuk kegiatan Penyediaan Perlengkapan Kantor berupa Belanja Pengadaan Perabot Layanan Perpustakaan lengkap dengan membawa hardcopy dokumen pengadaan. Disampaikan juga bahwa paket dimaksud mendesak untuk dilakukan sehingga berharap paket dapat segera ditenderkan.
 
Pada kesempatan itu Kabag Suwitra menjelaskan bahwa proses pengajuan dokumen paket tender di Bagian Pengadaan Barang dan Jasa sepenuhnya dilakukan melalui sistem aplikasi yang diberi nama aplikasi SIAP (Sistem Informasi dan Aplikasi Pengadaan) sehingga SKPD yang akan mengajukan dokumen tendernya tidak usah repot untuk datang langsung, ujarnya.
 
Dijelaskan pula sebelum dapat mengakses/menggunakan aplikasi SIAP, diminta terlebih dahulu untuk membuat akun pengguna jasa diaplikasi SIAP dengan mengisi formulir yang telah dipersiapkan, imbuhnya.
 
Mengingat kebutuhan barang dan jasa yang mendesak sebagaimana disampaikan oleh DAPD, Kabag Suwitra mengharapkan paket dapat segera di input di SIAP sehingga paket dapat diproses.(ek)
 
Mungkin gambar 1 orang, anak, duduk, berdiri dan dalam ruangan