0362 21985
bpbjsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Pengadaan Barang dan Jasa

Rapat Persiapan Pelaksanaan Kontrak Paket Pengadaan dan Pemasangan Pipa Induk Distribusi ? 3”, 4”, 6” di Jalan Ularan Desa Lokapaksa dan Paket Pekerjaan Pengembangan Jaringan Distribusi Pembagi SPAM Sanih di Desa Bulian

Admin bpbjsetda | 10 September 2021 | 287 kali

Singaraja, PASTI PBJ// Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kab. Buleleng yang diwakili Pokja Pemilihan menghadiri undangan rapat Persiapan Pelaksanaan Kontrak terhadap paket Pengadaan dan Pemasangan Pipa Induk Distribusi ? 3”, 4”, 6” di Jalan Ularan Desa Lokapaksa dan Paket Pekerjaan Pengembangan Jaringan Distribusi Pembagi SPAM Sanih di Desa Bulian bertempat di Smart Room Perumda Air Minum Tirta Hita Buleleng, Jumat (10/09).
 
Dalam rapat yang dibuka oleh Direktur Teknis sekaligus sebagai PPK dengan dihadiri Tim teknis PPK, SPI, Penyedia CV. Adi Yasa dan CV. Putra Bali Timur, Konsultan Pengawas PT. SAJ Cipta Anut Utama dan CV. Danu Harta dibahas dan disepakati terkait Penerapan SMKK, Rencana Kerja, Organisasi Kerja, Tata cara pengaturan pelaksanaan pekerjaan, jadwal pelaksanaan pekerjaan, termasuk mestode kerja.
Selain itu juga dibahas klarifikasi terhadap hal-hal yang belum jelas dan beberapa permasalahan yang sudah bisa diidentifikasi pada saat penyerahan lokasi.
 
Pada kesempatan itu Bagian Pengadaan Barang dan Jasa mengingatkan kembali agar sebelum pelaksanaan, seluruh pihak terkait agar melaksanakan koordinasi dan sosialiasi pada lokasi pekerjaan khususnya Pemerintahan Desa baik Dinas maupun Adat (surat permakluman), Pemasangan Papan Nama Proyek, kelengakapan sarana prokes, Dokumentasi dan kelengkapan Berita Acara.
 
Turut juga disarankan kepada PPK untuk membuat checklist terhadap hal-hal yang harus dipenuhi pada pelaksanaan pekerjaan. Diingatkan juga pada konsultan pengawas untuk melaksanakan pengawasan sesuai dengan kontrak dan pada Tim Teknis PPK agar mengupload tahapan-tahapan pelaksanaan kontrak pada SPSE termasuk penilaian kinerja Penyedia.